Artis-artis Ini Mengalihkan Dukungan dari Prabowo ke Jokowi, Apa Alasannya?



Jakarta, (Tagar 24/3/2019) - Pertarungan sengit antara calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo dan calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto akan ditentukan pada 17 April 2019.

Banyak usaha dilakukan dua kandidat untuk meyakinkan calon pemilih, termasuk calon pemilih dari kalangan artis.

Di kalangan artis sendiri ternyata ada fenomena pengalihan dukungan dengan berbagai alasan.

Berikut ini beberapa artis yang awalnya mendukung Prabowo, kemudian memutuskan untuk mendukung Jokowi.

1. Ayu Azhari


Ayu Azhari. (Foto: Instagram/ayukhadijahazhari)

Pada pemilihan presiden 2014 lalu, pemilik nama lengkap Ayu Khadijah Azhari sempat berada di kubu Prabowo. Wanita yang lahir 50 tahun silam berusaha memenangkan calon presiden dari Partai Gerindra pada saat itu.

Meski pernah mengikuti beberapa acara dari partai PDIP, wanita yang disapa Ayu itu justru memilih untuk mendukung pasangan Prabowo-Hatta. Ayu mengakui awal dirinya memberikan dukungannya pada pasangan Prabowo-Hatta bermula dari lingkungan. Hampir semua, baik mentor dan sahabatnya serta teman lingkup kerjanya mendukung Prabowo.

Selain itu dirinya juga pernah dihubungi oleh pasangan Prabowo-Hatta untuk mengisi kampanye pasangan itu. Ayu pun menyiapkan lagu khusus untuk mereka dengan menggubah lagu Suka-Suka yang dipopulerkan Jamal Mirdad.

"Ini saya yang nyanyi," kata Ayu.

Belum lagi putra sulungnya juga yang menjadi anggota PAN, merupakan salah satu partai yang mendukung pasangan Prabowo-Hatta.

“Terus terang mendukung Prabowo karena ada anak di PAN,” ujarnya.

Ayu mengatakan dirinya ikhlas mendukung Prabowo saat itu, menurutnya langkahnya saat itu merupakan cara dia mendukung perubahan.

“Walau mungkin saya tidak ada artinya bagi Prabowo, tapi kalau ada penggemar yang terinspirasi dan saya masih didengar, lalu mereka ikut memilih Prabowo, berarti jadi amal ibadah buat saya,” tutur Ayu.

Namun, karena mendapat perlakuan yang tidak menyenangkan, kejadian bermula ketika Ayu ingin menaiki panggung tempat Prabowo berorasi untuk turut serta memberikan dukungan saat kedua anaknya, Axel dan Sean, bernyanyi di panggung. Namun, ia dihalangi naik ke panggung untuk bernyanyi dan berorasi bersama kedua anaknya. Sejak kejadian itu, Ayu sadar bahwa lingkungan dan orang-orang yang berada di sekitar Prabowo merupakan orang-orang sombong yang borjuis.

2. Ashanty


Ashanty (kiri) dan suaminya, Anang Hermansyah (kanan) foto bersama Presdien Joko Widodo. (Foto: Insragram/Ashanty_ash)

Pada taun 2014 istri Anang Hermansyah, Ashanty ikur hadir dalam acara sarasehan perempuan koalisi merah putih di Yogyakarta sekaligus sebagai bentuk support atas dukungannya kepada Prabowo-Hatta.

"Aku ikut berpartisipasi mensupport aja karena aku memang pendukung Pak Prabowo dan Pak Hatta. Jadi men-support," ujar Ashanty.

Namun setelah kekalahan Prabowo dengan pasangannya Hatta Rajasa, justru ibu Arsya ini memilih Jokowi. Alasannya untuk memilih Jokowi adalah, setelah beberapa tahun memimpin, dia melihat hasil kerja nyata Jokowi yang telah melakukan perubahan ke seluruh pelosok Indonesia.

"Saya rakyat biasa yang tidak punya kepentingan apa-apa, tapi saya harus bercerita pada kalian, bahwa selama puluhan tahun dan saya saksikan sendiri saat saya keliling ke daerah-daerah yang jauh dari terpelosok. Mereka baru sekarang mendapatkan listrik, bisa dapat air bersih, pendidikan yg baik,” tulis Ashanty di Instagramnya.

Pelantun lagu Aku memilihmu itu juga mengaku bahwa dia mengidolakan Jokowi, hal itu terlihat dari beberapa unggahannya di media sosial instagramnya @Ashanty_ash.

Bahkan dia juga mengungkapkan kebanggaanya pada Presiden Jokowi.

"Bangga punya presiden seperti pak @ jokowi,” kata Ashanty.

Ashanty juga sangat mengapresiasi sikap pemerintah Jokowi saat ini karena pemerataan standar hidup berupa pasokan listrik, air, dan pendidikan sedang digalakkan pemerintah di daerah-daerah yang terpencil.

“Pembangunan merata saat ini khususnya di daerah pinggiran. infrastruktur dibangun diman-mana dan masih banyak lagi terlalu panjang untuk saya ceritakan,” tuturnya.

3. Okky Asokawati

Okky Asokawati foto bersama Presiden Joko Widodo. (Foto: Instagram/okkyasokawati)

Pemilihan presiden 2014 pemain sinetron Okky Asokawati sempat berada di kubu Prabowo. Dirinya masuk dalam dunia politik berawal di bawah naungan partai Ka’bah, PPP yang mendukung pasangan Prabowo dan Hatta.

Namun, kini wanita yang lahir 57 tahun silam sudah berada di kubu Jokowi karena ia memutuskan untuk pindah ke Nasdem pimpinan Surya Paloh, yang mana partai tersebut mendukung pasangan calon presiden-calon wakil presiden Jokowi dan Ma’ruf Amin.

4. Lucky Hakim

Lucky Hakim. (Foto: Twitter/Lucky Hakim)

Terkenal sebagai artis peran, Lucky Hakim kemudian beralih menjadi seorang politikus. Mengawali karier politik di Partai Amanat Nasional (PAN) yaitu memberikan suara untuk partai pimpinan Zulkifli Hasan.

Namun, setelah berapa lama bergabung dalam partai tersebut, dirinya pindah dari PAN akibat pemecatan sepihak yang dilakukan PAN.

"Saya kan keluar dari PAN karena saya ini di-PAW alias dipecat dari fraksi oleh DPP mereka sendiri, secara sepihak, tertanggal 31 Januari 2018. Itu dia biang keroknya," tutur Lucky Hakim.

Dia juga mengatakan sudah tidak ada kesepahaman dirinya dengan personel yang ada dalam partai tersebut. Dan kini dia telah pindah ke Partai Nasdem, salah satu partai yang memberikan dukungan kepada Jokowi. []

Kisah Artis Indonesia yang Gemilang di Dunia Pendidikan
Delapan Artis Indonesia Ini Bikin Iri: Cantik dan Ganteng, Terkenal, Kuliah di Luar Negeri Pula
Daftar Nama 58 Artis Calon Legislatif 2019, Favorit Anda Siapa?
Musisi Dalam Pusaran Politik Nasional
Ngapain Pilih Mulan Jameela? Masih Banyak Calon Legislatif yang Lain

baca sumber
close
==[ Klik disini 2X ] [ Close ]==